Tulisan Indah Itu Hanya Peristiwa, Cara Kamu Menulislah Yang Hebat.

Selasa, 10 Juni 2014

Gratis Belajar al-Quran Online

with 0 Comment
 Assalamu'alaikum sahabat semua.

Kali ini saya ingin share tentang belajar Al-Qur'an online dimana layanan web ini gratis. ya mungkin aja sahabat pembaca ada yang sudah lama ingin belajar membaca Al-Qur'an tapi memang terkadang kesibukan atau kegiatan lain malah mengganggu keinginan kita untuk mempelajari agama agar lebih memahaminya atau barangkali malu karena merasa udah telat belajar Al-Qur'annya maklum udah gede. Kalau memang alasannya demikian jadi ingat nasehat guru saya kemaren di pengajian, bahwa Rasulullah saw. pernah bersabda bahwanya Allah swt. sangat benci kepada orang yang alim tentang perkara duniawi tapi bodoh tentang agama sendiri.

Sahabat pembaca, tidak ada kata telat, kadaluarsa, terlambat, atau sejenisnya dalam hal belajar apalagi belajar tentang agama. So, ngapain malu belajar ngaji. Belajar Al-Qur'an online ini mungkin hanya sebagai alternatif bagi anda yang belum bisa atau sempat belajar langsung kepada ustadz atau orang bisa mengaji dengan benar. Tapi tetap saja belajar Al-Qur'an akan lebih baik kalo kepada ustadz langsung karena bacaannya salah ustadznya masih bisa memberi arahan, kalo online gimana mau memberi arahan ? :)

Untuk fitur Al-Qur'an online ini menurut saya sudah cukup banyak. Anda bisa mengubah terjemahannya ke beberapa bahasa, yang jelas disana ada bahasa Indonesia. Biar tau langsung seperti apa tampilannya dan modelnya. langsung saja ke link di bawah ini.

Al-Qur'an online

Cukup sekian tulisan singkat ini, mungkin membantu dan bermanfaat bagi sahabat pembaca.

0 komentar:

Posting Komentar

Berkomentarlah dengan komentar yang sopan dan baik.